JANUARY 02, 2020
Jakarta, 02 Januari 2020
Ref. : 29/PSS/INFO/CS&SSD/I/20
Kepada Yth :
Perihal : Banjir Jakarta dan sekitarnya
Dengan hormat,
Pertama-tama kami ucapkan terima kasih kepada Bapak/Ibu atas kepercayaan dan kesempatan yang telah diberikan kepada kami untuk menjadi mitra dalam pengiriman paket dan dokumen keseluruh Indonesia.
Sehubungan dengan terjadinya hujan deras yang berlangsung dari malam Tahun Baru hingga pagi harinya. Wilayah Jakarta dan sekitarnya terdampak dengan adanya genangan air di beberapa titik wiilayah. Dengan ketinggian genangan yang tidak bisa dilalui oleh kendaraan roda dua dan roda 4 maka jalur-jalur alternatif yang bisa dilewatipun menjadi kemacetan yang panjang.
Hal ini tentunya akan sangat berdampak pada operasional kami dalam melakukan pengantaran maupun pengambilan barang dan dokumen.
Semoga kedaan ini dapat segera berlalu dan kegiatan operasional kami dapat berjalan seperti sedia kala.
Demikian disampaikan, semoga dapat diterima dengan pengertian yang baik.
Atas perhatian dan kerjasamanya, kami ucapkan terima kasih.
Hormat kami,
PT. Pandu Siwi Sentosa
Customer Service & SSD Manager
Tembusan:
1. Comercial & Service Director
2. Sales & Marketing Director
3. National Ops & Services